Senin, 07 Desember 2015

Belajar Ngeblog dari Mengikuti LBI




Belajar Ngeblog dari mengikuti LBI

Perlu diketahui, saya benar-benar tidak mengira bahwa saya bisa dianggap sebagai peserta LBI. Saya masih sangat kurang yakin dengan blog yang saya punya. Udah blog gratis, tampilannya masih kurang memadai. Dan inilah yang membuat saya bahagia, bahwa walaupun blog saya ini terasa kurang memadai, tapi masih bisa “layak” ikut dalam kontes Liga Blogger Indonesia (LBI) ini. Terimakasih LBI.

Soal ngeblog, saya memang baru setahun mengenal dunia ini. Itu karena saya tahu karena membaca dan melihat postingan dan tulisan-tulisan di blog-blog teman saya, semuanya menginspirasi. Bagi saya, seakan setelah melihat beberapa blog punya teman saya, ada rasa penasaran dan agak iri dengan teman yang punya blog tersebut.

Dengan penasaran yang mengegebu-gebu, akhirnya saya merasa perlu untuk mencari buku-buku yang bertemakan tentang blog. Di perpustakaan Daerahlah tempat saya mencari buku-buku tentang blog. Tak jua di dapati, akhirnya saya memutuskan untuk mencari di toko buku. tak ada juga, akhirnya saya belajar di internet. Alias melihat tulisan-tulisan orang di blog tentang cara membuat blog yang baik dan benar.

Alasan 

Adapun alasan saya untuk mengikut LBI adalah, cukup sederhana, lagi-lagi itu dari seorang teman juga. Ya, salah seorang teman membagikan di status facebook-nya tentang adanya kontes LBI. Spontanitas, saya buka link yang dibagikan itu. saya membaca dengan seksama. Akhirnya saya memutuskan untuk mengikuti LBI tersebut. 

Alasan pertama adalah, saya ingin belajar tentang blog. Saya melihat, tulisan dan tampilan blog saya masih jauh dari kesempurnaan. Berharap, dengan mengikuti ini, saya bisa mendapatkan teman blog. Khususnya yang ada di kota saya, Pontianak. Dan itu sudah terbukti.

Alasan kedua, saya merasa menulis adalah kebutuhan jiwa raga. Bagi saya, sehari saja tidak menulis, terasa ada yang kurang dihati. Walaupun itu hanya menulis di buku harian, tetap saya lakukan. Karena menulis merupakan kebutuhan, jadi saya perlu membuat tulisan yang bermanfaat di blog, dan dengan mengikuti LBI ini, setidaknya saya bisa bersemangat lagi dalam menulis di blog.

Harapan 

Adapun harapan saya adalah saya hanya ingin blog saya dibaca dan direspon teman, apabila ada rezeki, saya akan membuat blog yang berbayar dan tentunya jika blog itu berbayar tentu saya akan bersemangat lagi dalam menulis di blog saya tersebut. Harapannya yang terpenting adalah belajar, saya perlu banyak belajar dari teman-teman blogger, sebab saya harus memaksimalkan blog saya sekeren mungkin, agar yang membacanya tidak bosan.

Hadiah 

Untuk hadiah, saya tidak terlalu memikirkan hal ini. Bagi saya, hadiah adalah nomor kesekian, terpenting pengalaman mencobanya itu yang perlu. Pengalaman bersaing dengan teman-teman blogger se-Indonesia. Duh, gimana rasanya. Menjadi peserta saja, saya sudah bangga, apalgi mendapatkan hadiah. Wah, tentu akan sangat bahagia sekali saya. He.

Tujuan

Tujuan dalam mengikuti LBI ini adalah lagi-lagi sudah saya jelasakan diatas, saya ingin belajar. Saya masih perlu banyak belajar dalam berbagai hal tentang dunia blog. Nah, di LBI inilah saya baru mengenal tentang adanya lomba ngeblog. Apalagi pesertanya dari seluruh Indonesia.

Saran dan Kritik

Saran dan krtik. Saya belum bisa memberikan saran dan kritik yang menurut saya belum layak. Sebab ini pertama bagi saya dalam mengikuti kontes ini. Mungkin kedepannya setelah saya mengikut LBI selanjutnya. Akan saya beri. Terima kasih.

Share: 

1 komentar:

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda